Sorong, Kasuarinews.com – Media online Kasuarinews.com siap mengepakkan sayapnya untuk berkiprah, sebagai corong informasi bagi masyarakat Papua Barat Daya dan Papua pada umumnya. Media online dengan tagline “Berkarya Membangun Negeri” ini resmi dilaunching pada Sabtu 25 Januari 2025, di kantor redaksi yang beralamat di Jalan Sungai Remu, Nomor 15 Malaingkedi, Kota Sorong Papua Barat Daya.
Acara yang dikemas begitu sederhana namun meriah ini dihadiri sejumlah tokoh di Papua Barat Daya seperti Mantan Bupati Tambrauw Gabriel Asem, SE.,M.Si, Wakil Bupati Terpilih Sorong Selatan, Yohan Bodory, S.Sos.,M.Tr.A.P, Anggota DPR PBD David Sedik, Pendiri Yayasan Sekolah Bisnis Papua, Jan Sedik, ST.,M.Ling, perwakilan TNI Polri, tokoh adat, tokoh agama, insan pers dan tamu undangan lainnya.
Acara diawali sambutan singkat Pimpinan Redaksi (Pimred) Kasuarinews.com Selsius Sedik, SE, dilanjutkan pemaparan singkat tentang peran dan eksistensi media masa oleh Wakil Pimred Kasuari News Yohanes Sole, kemudian dilanjutkan dengan sambutan sekaligus launching media Kasuarinews.com yang dipercayakan kepada salah satu dewan pembina yakni mantan bupati Tambrauw Gabriel Asem, SE.,M.Si. Acara diakhiri doa dan pemberkatan kantor redaksi oleh rohaniawan, Pastos Ardus.
Pimred Kasuarinews.com Selsius Sedik, SE dalam sambutannya menyampaikan, peran media sangat penting di erah digitalisasi dan keterbukaan informasi publik seperti saat ini. Kasuarinews.com, lanjut Sedik, hadir dan ingin memainkan peran sebagai corong informasi, social of kontrol (kontrol sosial), sekaligus wahana edukasi bagi masyarakat Papua Barat Daya bahkan tanah Papua pada umumnya, melalui pemberitaan yang akurat, berimbang dan membangun.
Sedik menegaskan, dalam peranannya sebagai corong informasi dan wahana edukasi masyarakat, Kasuarinews.com mengedepankan prinsip-prinsip jurnalistik yang etis, menghormati asas-asas kemanusiaan dan hak asasi manusia (HAM), serta tetap menjaga etika dan moral dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik.
“Kasuarinews.com adalah portal berita yang menyajikan informasi terkini dan akurat dari berbagai daerah di Indonesia, dengan fokus khusus pada isu-isu lokal di Papua dan wilayah sekitarnya. Portal ini mengutamakan berita yang edukatif, informatif, dan relevan, mencakup kategori seperti politik, sosial, budaya, pendidikan, ekonomi, serta lingkungan. Kasuari News berkomitmen menjadi sumber informasi utama bagi masyarakat lokal maupun nasional,” ujar Selsius.
Pada kesempatan itu, Sedik membeberkan bahwa media Kasuarinews.com murni diprakarsai oleh anak-anak asli Papua. Bahkan crew yang mengisi komposisi penting mulai dari dewan pembina hingga redaksi sebagian besar diisi oleh anak-anak asli Papua. Kasuarinews.com, lanjut Sedik, sekaligus mengesahkan intuisi publik, bahwa anak-anak Papua tidak melulu hanya berkutat pada dunia birokrasi (PNS) atau politisi, mereka juga bisa berkarya dibidang yang lain, termasuk dunia jurnalis.
“Dengan kata lain, kami ingin berkarya dan memberikan kontribusi bagi pembangunan bangsa dan negara khususnya tanah Papua melalui bidang jurnalistik ini. Pesan saya buat kawan-kawan saya generasi Papua, mari kita terus berkarya melalui kreatifitas dan inovasi-inovasi baru, untuk membangun negeri, kalau bukan sekarang, kapan lagi dan kalau bukan kita, siapa lagi,” ucap Sedik.
Ditempat yang sama, Mantan Bupati Tambrauw 2 periode yang juga sekaligus sebagai dewan pembina Kasuarinews.com, Gabriel Asem, SE.,M.Si dalam sambutannya mengatakan peranan media sangat penting dalam membantu pemerintah mempercepat kemajuan di daerah. Media, kata Gabriel memikul beban moril untuk terus mengingatkan pemerintah bersama stakeholder, khususnya dalam pemenuhan hak-hak dasar masyarakat.
Selain itu, media juga memiliki peran sentral dalam menciptakan kondusifitas daerah pada semua sektor kehidupan baik itu keamanan, politik, pemerintahan, ekonomi, investasi, sosial dan sebagainya. Media, lanjut Gabriel tidak hanya sebatas sebagai corong informasi publik, tetapi lebih kepada wahana edukatif yang bisa mengatur ritme dan pola pikir masyarakat untuk semakin maju dan berkembang sesuai tuntutan zaman.
Olehnya itu, Gabriel berpesan kepada seluruh crew Kasuarinews.com khususnya para jurnalis untuk terus membenahi diri, mengisi diri dengan ilmu pengetahuan sebanyak mungkin serta terus membina hubungan baik dalam konteks kemitraan baik dengan pemerintah, TNI Polri maupun stakehokder yang lain.
“Orang bilang penanya wartawan itu tajam, melebihi pedang dan senjata berpeluru. Jadi gunakan pena itu untuk menghadirkan kebaikan dan kemajuan di tanah ini. Teruslah berkarya dan jaga hubungan baik dengan semua mitra yang ada, baik pemerintah, TNI Polri, legislatif dan yudikatif maupun stakeholder yang lain,” pesan Gabriel sesaat sebelum ia menabuh microfon sebanyak tiga kali pertanda diresmikannya media Kasuarines.com.
Sementara, Anggota DPR Papua Barat Daya, David Sedik yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi sekaligus profisiat kepada keluarga besar Kasuarinews.com atas terselenggaranya acara launching tersebut. Mantan anggota DPRD Tambrauw 3 periode ini juga mengaku sangat bangga atas inisiatif dan kretivitas anak-anak Papua terjun ke dunia jurnalistik.
Sebagai sesama anak-anak Papua yang hari ini duduk di kursi dewan, David mengaku sangat memberi respek atas apa yang disebutnya sebagai sebuah langkah maju tersebut. Secara pribadi dan dalam kapasitas sebagai anggota DPR, ia pun berjanji akan mendukung penuh Kasuarinews.com untuk bisa menjadi media terdepan dan terpercaya di tanah Papua dan Indonesia pada umumnya.
“Menurut saya ini sesuatu yang sangat membanggakan, ketika hari ini ada anak-anak Papua yang punya inisiatif, punya kreatifitas dan mau berinovasi saya pikir itu sangat baik. Tentu sebagai sesama anak Papua dan dalam kapasitas sebagai anggota dewa saya siap mendukung penuh media ini. Saya juga meminta pemerintah memberikan perhatian penuh kepada anak-anak Papua yang punya kreatifitas seperti teman-teman di media Kasuarinews, supaya kedepan media ini semakin besar dan bisa membantu pemerintah baik dalam urusan informasi maupun ekonomi penyediaan lapangan kerja dan sebagainya,” tutup David. [LAU]